Aplikasi lain

Aplikasi Lainnya

Aplikasi lain dari energi surya dengan menggunakan solar panel sangatlah luas, mulai dari garasi/bengkel/workshop dengan energi mandiri, pertanian vertikal/hydroponik, CCTV untuk lalu lintas, atau sekedar keamanan lingkungan, sampai aplikasi monitoring cuaca/panas bumi/monitoring lainnya yang berada di daerah yang jauh, yang sulit dijangkau, namun datanya sangat penting.

Kelebihan penggunaan energi surya atas aplikasi-aplikasi ini adalah kemudahan untuk diaplikasikan, very low maintenance, dan dengan tambahan remote monitoring, kita bisa tau titik mana yang sebenarnya sangat memerlukan bantuan bila diperlukan, sehingga segala usaha maintenance akan tepat guna.

Aplikasi Lainnya

Cold Storage Tenaga Surya merupakan solusi untuk penyimpanan hasil perikanan / peternakan, dll yang berlokasi di daerah yang terisolasi atau jauh dari sumber listrik.

Ruang pendingin / Cold Storage Tenaga Surya merubah energi listrik yang dihasilkan oleh panel surya untuk disimpan pada battery dan sekaligus langsung dipakai untuk menyalakan mesin pendingin agar didapat suhu terkontrol (contoh: -10C s.d -18C) agar memastikan produk / barang yang disimpan awet, segar serta tidak mudah rusak.

Adapun barang-barang yang dapat dimasukkan dapat berupa :
– Hasil perikanan, seperti : ikan, udang, cumi, kepiting, dll.
– Hasil peternakan, seperti : daging ayam, sapi, dll.
– Industri Eskrim
– Makanan Beku (frozen food)
– dan lain lain.

Cold Storage Tenaga Surya cocok digunakan di lokasi terpencil yang memiliki potensi industri yang besar. Selain itu, Cold storage ini memiliki beberapa desain kapasitas sesuai dengan kebutuhan di lokasi.

Aplikasi Lainnya

Sistem pertanian hidroponik menggunakan solar panel adalah solusi bagi pertanian modern sekarang ini. Dengan sistem yang lebih hemat air, produksi per meter persegi yang lebih besar karena menggunakan sistem pertanian vertikal, serta sistem kelistrikan bebas perawatan yang disesuaikan dengan kapasitas pertanian, pastikan anda mendapatkan return terbaik dari investasi anda.

Apabila anda tertarik dengan sistem pertanian hidroponik ini, segera hubungi kami untuk mengetahui lebih lanjut mengenai sistem ini.